Akibat Dari Lemahnya Pengawasan,Sejumlah SDN di Majalaya Kondisinya Sangat Memprihatinkan

- Pewarta

Selasa, 25 Februari 2025 - 11:04

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kondisi SDN Padasuka 03 dan SDN Padasuka 06 Senen,24/02/2025. Foto:E.Saefuloh-DB

Kondisi SDN Padasuka 03 dan SDN Padasuka 06 Senen,24/02/2025. Foto:E.Saefuloh-DB

Dalembandung.com, – Penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di sejumlah SDN (Sekolah Dasar Negeri) di Kecamatan Majalaya Kabupaten Bandung Provinsi Jawa Barat menjadi sorotan publik.

Hasil penulusuran Dalembandung.com di sejumlah SDN (sekolah dasar negeri ) di Kecamatan Majalaya.

Senen, (24/02/2025). Kondisinya sangat memprihatinkan.

Salah satu contoh pada SDN Padasuka 03 dengan jumlah siswa 276 orang, sekolah ini diperkirakan menerima dana BOS tidak kurang dari Rp 200 juta per tahun.

Sementara SDN Padasuka 06 jumlah siswanya 164 orang,Dana BOS nya juga tidak kurang dari Rp. 100 juta pertahun.

Dana tersebut seharusnya digunakan untuk berbagai keperluan,termasuk pemeliharaan sarana dan prasarana yang mengalami kerusakan ringan.

SDN Padasuka 03/SDN Padasuka 06.

(Dokumen foto : E.Saefuloh-DB)

Namun, kondisi di lapangan menunjukkan adanya temuan yang menimbulkan pertanyaan terkait transparansi dan pengelolaan dana BOS di sekolah tersebut.

Salah satu persoalan yang mencolok adalah pelapon teras terlihat bolong,seluruh pelapon ruang kelas kusam dan hampir semua 6 pintu ruang kelas mengalami kerusakan pada bagian kunci, namun hingga kini belum diperbaiki, selain kerusakan kunci pintu kelas,kondisi bangunan sekolah juga tampak kurang terawat.

Dinding seluruh ruang kelas juga terlihat kusam dengan cat yang mulai luntur dan terkelupas,menunjukkan minimnya pemeliharaan terhadap fasilitas sekolah.

Padahal pemeliharaan ringan seperti pengecatan ulang, seharusnya bisa menggunakan dana BOS.

Ditempat terpisah.Menurut sumber dari tokoh masyarakat setempat saat di wawancarai Dalembandung.com yang enggan di tulis namanya.

Mengatakan.”Akibat dari pengawasan lemah,diketahui sampai saat ini sekolah tersebut belum pernah terlihat melakukan perawatan dari tahun ke tahun sebelumnya hingga saat ini,kondisnya pun sangat memprihatinkan”ucapnya.

Lanjut dia.Kondisi SDN Padasuka 03 dan SDN Padasuka 06  faktanya seperti itu kan,kelihatan kumuh dan rujit (Istilah sunda), kasihan anak-anak peserta didik kegiatan belajar mengajarnya  engga nyaman,terlihat jelas semua dinding ruang kelas sudah kusam,papan tulis juga ada yang bolong.

Sementara sekolah tersebut di pergunakan untuk Kegiatan Belajar Mengajar ( KBM) 2 (dua) Sekolah yaitu SDN Padasuka 03 dan SDN Padasuka 06, ironis sekali masalahnya anggaran dana BOS nya di kemanakan.

Imbuhnya.Transparansi dalam pengelolaan dana pendidikan menjadi hal yang sangat penting untuk memastikan kenyamanan dan kualitas belajar-mengajar di sekolah tandasnya.

Sampai berita ini diturunkan,Kepala Satuan (KS) Pendidikan dan Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bandung belum berhasil ditemui untuk dikonfirmasi terkait permasalahan ini.

(ES-DB)

 

 

Berita Terkait

Disdik Jabar Menggelar Sosialisasi Penggunaan Aplikasi Pemetaan Minad Murid
Prabowo Bakal Bangun Sekolah Rakyat untuk Warga Tak Mampu
Disdik Kabupaten Bandung Tutup Mata,Terkait Penjualan Paksa White Board di Sekolah
Wajib Tau: UN SMA Tahun Ini Diganti Jadi TKA, Tak Jadi Standar Kelulusan Siswa
Kemendikdasmen: Revitalisasi Bahasa Daerah 2025-2029
Wajib Tau Beasiswa S1 Gratis ke Singapura,Dapat Tunjangan Hidup dan Asrama
Plh Kadisdik: Kami Akan Pelajari Esensi Pergantian Nama PPDB Jadi SPMB
SMAN 2 Majalaya: Bagikan Ijazah Secara Gratis dan Tanpa Syarat
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 11 April 2025 - 06:12

KPK Jelaskan Prinsip Kehati-Hatian Dalam Kasus CSR BI

Sabtu, 5 April 2025 - 11:40

Sabtu:BMKG Prakirakan Mayoritas Wilayah Alami Hujan Ringan-Sedang

Jumat, 28 Maret 2025 - 13:39

Diprediksi Lebaran 2025 Serentak Antara Pemerintah, NU, Muhammadiyah

Jumat, 28 Maret 2025 - 13:02

Mau Tau: Ada 2 Long Weekend Tanggal Merah Cuti Bersama Lebaran 2025

Sabtu, 22 Maret 2025 - 05:41

Diprediksi Puncak Arus Mudik Lebaran 26-28 Maret, Arus Balik 6-7 April 2025

Sabtu, 15 Maret 2025 - 06:41

Tinggal Tunggu Waktu,Jaksa Agung Pastikan Ada Tersangka Baru Kasus Pertamina

Jumat, 14 Maret 2025 - 05:21

Seleksi Pengajar Sekolah Rakyat,60.000 Guru Penggerak Disiapkan

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:45

Mendag Meminta Masyarakat Mengutamakan Produk Dalam Negeri

Berita Terbaru